Pemuda Karang Taruna Desa Tebing Bulang Ikuti Pelatihan Menulis Berita - DESA TEBING BULANG

TEBING BULANG – Sebanyak 17 orang pemuda Karang Taruna mengikuti pelatihan menulis berita di Balai Desa Tebing Bulang.

Duta Literasi Kementerian Desa Kabupaten Musi Banyasin, Wiwin mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan skill atau kompetensi pemuda karang taruna.

“Semoga dengan adanya pelatihan ini, pemuda karang taruna bisa mengerti tata cara menulis berita,” ujar Wiwin saat sambutan pada kegiatan pelatihan Jurnalistik, Jumat (06/10/2023).
Wiwin menambahkan, pelatihan ini juga diharapkan bisa meningkatkan publikasi berita tentang kegiatan-kegiatan desa.

“Setelah mengikuti pelatihan para pemuda Karang Taruna bisa menjalankan fungsi website sebagai pusat informasi,” ujar Wiwin.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Desa Tebing Bulang, Tata Oktrapi Ningsih mengatakan, kegiatan dinilai sangat bermanfaat bagi pemuda desa.

“Banyak pengetahuan yang kami dapatkan dalam pelatihan ini, terutama cara membuat berita,” Imbuh gadis yang akrab disapa Tata.

Tata menambahkan, pelatihan tata cara menulis berita merupakan pengalaman pertama kalinya yang diikutinya.

“Alhadulillah, setelah mengikuti pelatihan, saya bersama para pengurus krang taruna lainnya bisa menulis berita,” ujar Tata. (Melisa).